BannerBerita

Berita Pemberian Bantuan Pascabencana Kebakaran Desa Parbuluan IV Kecamatan Parbuluan Kabupaten Dairi

Menindaklanjuti Instruksi Bapak Bupati Dairi, Dr Eddy Keleng Ate Berutu terkait penanganan bencana kebakaran pada hari Sabtu tanggal 19 Februari 2022 di Desa Parbuluan IV Kecamatan Parbuluan Kabupaten Dairi yang menyebabkan 3 (tiga) unit rumah hangus, Pemerintah Kabupaten Dairi melalui Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah, Masaraya Avant Doli Brutu, ST, M.Si dalam hal ini yang diwakili Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik Drs. Marsius Sitorus, M,Si beserta staff telah memberikan bantuan logistik dan stimulan kepada korban korban pemilik rumah yang hangus terbakar yaitu Bapak Adi Putra Silalahi, Margita Simaremare dan Resmi Nadeak.

Adapun Bantuan yang disampaikan ini yang disaksikan langsung oleh Sekretaris Camat Parbuluan Riko Sihombing, SH, Kepala Desa Parbuluan IV, Ramli Sihite beserta staf, Kapolsek Parbuluan Iptu Muhammad Agus beserta staf, Kepala Puskesmas Parbuluan Dr. Bendri Purba sekaligus memberikan kata kata penghiburan/motivasi agar keluarga yang mendapat musibah tabah, tidak larut dalam kesedihan, bangkit dan melakukan aktivitasnya kembali.

Dengan pemberian Bantuan Stimulan dan Logistik ini diharapkan Keluarga dapat segera  membangun rumahnya kembali.

Related Articles

Back to top button